Amry Pasaribu
Amry Pasaribu
  • Oct 2, 2021
  • 1258

Manager PKS Tinjowan Dampingi SEPV II PTPN IV Resmikan Jalan Aspal Berbahan Lateks di Lokasi Pabrik Kelapa Sawit

Manager PKS Tinjowan Dampingi SEPV II PTPN IV Resmikan Jalan Aspal Berbahan Lateks di Lokasi Pabrik Kelapa Sawit
Manager PKS Ratya Sinulingga Mendampingi SEPV II PTPN IV Ir Joni Raja Siregar Dalam Kegiatan Peresmian Jalan Aspal Lateks di Lokasi PKS Tinjowan, Kecamatan Ujung Padang, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara

SIMALUNGUN - Proyek investasi sekaligus sebagai proyek percontohan se - PTPN IV, pada tahap awal berupa 500 meter jalan berbatu dan kemudian, ditingkatkan dengan melaksanakan pengaspalan jalan jenis Hotmix yang saat ini, telah rampung pengerjaannya.

Informasi diperoleh, Senior Executive Vice President (SEVP) II PTPN IV Medan Ir Joni Raja Siregar menandai acara dengan menggunting pita, meresmikan jalan hotmix di lokasi PKS Unit Tinjowan, Nagori Tinjowan, Kecamatan Ujung Padang, Kabupaten Simalungun, Jumat (01/10/2021) sekira pukul 15.00 WIB.

Dalam arahan singkatnya, SEPV II PTPN IV Ir Joni Raja Siregar melalui Manager Unit PKS Tinjowan Ratya Sinulingga menyampaikan, bahwa pengaspalan jalan hotmix di lingkungan PKS Tinjowan merupakan kegiatan perusahaan sebagai percontohan di lingkup managemen perusahaan perkebunan tanaman kelapa sawit.

”Alhamdulillah, kali ini patut disyukuri. Bahwa PKS Tinjowan dalam hal pengaspalan jalan ini merupakan PKS percontohan se-PTPN IV dan ke depannya, kegiatan yang sama akan kita lakukan di PKS milik Holding Perkebunan Nusantara lainnya, ” kata Ir Joni Raja Siregar diteruskan Ratya Sinulingga melalui pesan percakapan selularnya, Sabtu (02/10/2021) sekira pukul 20.23 WIB.

Selanjutnya, SEPV II PTPN IV Ir Joni Raja Siregar yang hadir bersama rombongannya dari Kantor Pusat PTPN IV Medan mengatakan, pelaksanaan peningkatan mutu dan kualitas jalan, sementara kondisi jalan sebelumnya tanah berbatu. Ia juga menyampaikan, agar jalan hotmix itu dapat terpelihara dengan baik.

"Dalam hal ini, harapan bersama dengan mengajak kita semua, agar bersama - sama menjaga dan memelihara jalan aspal ini. Tentunya, sangat mendukung kelancaran arus lalu lintas di lokasi pabrik dan yang lebih menarik yaitu meningkat nilai estetika PKS Tinjowan ini, ” sebut Joni Raja Siregar di akhir penyampaian arahannya.

Sementara, Manager Unit PKS Tinjowan Ratya Sinulingga dalam pesan percakapan selularnya diterima jurnalis media indonesiasatu.co.id menyebutkan, proyek peningkatan jalan lingkungan di wilayah tugasnya itu, dihunjuk sebagai "Pilot Project', memakai material jenis baru dikomposit dengan aspal.

"Ada hal baru tentang material jalan ini, yaitu menggunakan aspal karet atau latex dan di lingkup PTPN IV spesifik material ini perdana dipergunakan. Semoga ke depannya, kegiatan ini dapat diterapkan di seluruh unit pabrik kelapa sawit milik PTPN IV lainnya, " sebut Ratya Sinulingga dalam pesannya.

Lebih lanjut, Manager PKS Tinjowan Ratya Sinulingga mengungkapkan, rasa syukur nikmat kehadirat Sang Kuasa senantiasa dipanjatkan bersama seluruh staf dan karyawan, terlebih pada hari ini bersama - sama dalam kegiatan turut menyaksikan peresmian peningkatan mutu jalan.

"Patut kita bersyukur kepada TUHAN Yang Maha Esa, sebab jalan ini merupakan salah satu sarana infrastruktur berfungsi mendukung dan menunjang kinerja kita, demi meningkatkan hasil produksi bagi perusahaan, terkhusus di PKS Tinjowan, ” tutur pria yang menjabat belum genap dua bulan itu.

Di akhir pesan percakapan selularnya, selanjutnya Manager PKS Tinjowan menambahkan, pihaknya saat ini tengah melakukan berbagai berbagai kegiatan pembenahan kebersihan lingkungan, demi terwujudnya lokasi yang asri dan nyaman bagi seluruh karyawan saat bekerja di bawah pimpinan atau manager yang baru.

"Setelah jalan ini rampung dikerjakan, maka nilai estetika PKS Tinjowan makin meningkat dan untuk itu, mari kita tingkatkan kegiatan kebersihan lingkungan pabrik dan tanamkan di dalam diri, bahwa pekerjaan ini merupakan ibadah bagi kita, " tutup Ratya Sinulingga berpesan.

Rangkaian kegiatan peresmian jalan aspal itu diawali dengan melaksanakan doa bersama yang dipimpin oleh seorang Ustad. Selanjutnya, SEPV II PTPN IV Ir Joni Raja Siregar melakukan pengguntingan pita menandai gelar acara peresmian penggunaan sarana infrastruktur jalan itu dimulai.

Pihak Managemen PTPN IV Unit PKS Tinjowan dalam pelaksanaan kegiatan peresmian jalan itu secara ketat menerapkan protokol kesehatan Covid-19 bagi seluruh yang hadir di lokasi. 

Penulis :
Bagikan :

Berita terkait

MENU